22 Maret 2010

Beberapa Hal Nggak Penting dari Amprokan Blogger 2010 di Bekasi

Lebih 2 minggu lalu ada momen besar, bahkan dapat terbilang akbar bagi para blogger di tanah air. Sebuah komunitas blogger yang belum genap berusia setahun yaitu Blogger Bekasi yang lebih beken dengan sebutan BeBlog telah menggelar sebuah perhelatan akbar yang bertajuk Amprokan Blogger.

Setidaknya peserta dihadiri oleh komunitas blogger dari 4 pulau besar di Indonesia, yaitu Sumatra, Jawa, Sulawesi, Madura dan Kalimantan.

Komunitas blogger asal Sumatara hadir komunitas Bertuah (Pekanbaru), Palanta (Padang), Seruit (Lampung), dan Wongkito (Palembang).

Kalimantan diwakili dengan kehadiran 2 komunitas, yaitu Bblogger (Balikpapan) dan Kayubaimbai (Banjarmasin).

Sementara pulau Sulawesi diwakili oleh komunitas Angingmammiri dari kota Makassar.

Ada pun komunitas blogger di Pulau Jawa selain tentu saja dari Be-blog (Bekasi) selaku tuan rumah, juga hadir komunitas Blogger (Cikarang), Bengawan (Solo), Blogger Ngalam (Malang), TPC (Surabaya), Blogkar (Karawang), Kojaker (Jakarta), Blogger Warok (Ponorogo), Blogor (Bogor), deBlogger (Depok), Plat M (Madura), Bawor (Banyumas), Blogger (Pontianak), dan Serayu (Wonosobo).

Terbayang kan bagaimana meriahnya acara ini. Dan luar biasanya acara ini diselenggarakan selama 2 hari lengkap dengan transportasi dan penginapan. Muantebb tenan :)

Saya nggak akan bahas detail apa dan bagaimana Amprokan Blogger ini berlangsung, karena untuk mengetahui detail hal tersebut bisa langsung kita dapatkan di situs resmi Amprokan Blogger atau review Kang Dhodie sebagai salah satu panitia di blog pribadinya.

Beberapa hal nggak penting yang ingin saya sharing di sini :

Saya datang telat ke acara yaitu pas Adzan Maghrib, habis ke undangan di Ciputat, wilayah yang rajanya macet. Perjalanan disertai dengan hujan deras di mana saat itu petir bersahut-sahutan

Di acara sarasehan malam, ada beberapa hal yang terlihat dan terasa yaitu (a) ternyata kebanyakan blogger nggak suka acara yang terlalu protokoler, (b) blogger kurang antusias dengan live music, (c) blogger membuktikan diri bahwa kehadiran makanan adalah suatu yang amat sangat patut disyukuri. Begitu gegap gempita kami semua menyapa makanan yang ada di sana (hahaha)


Sebagai anggota komunitas Blogger Depok ternyata saya nggak sendiri di acara ini. Ikut juga Sang Kepala Suku Dhodie Mulyana, Ferdias Ramadoni, Hadyan Taris Akbar, Abdul Malik Syadri, Bradley, Rachman.





Pagi hari ada acara Car Free Day nya Bekasi, seru dan heboh. Sayang kami nggak bisa menikmati tuntas acara ini :)


Mumpung Car Free Day, kita bebas lho beraksi lompat-lompatan di tengah jalan.



Satu hal terpenting yang mampu mempersatukan para blogger adalah "STOP KONTAK" hehehe


Ternyata panitia diam-diam menggelar lapak kaos Amprokan Blogger yang harusnya dibagikan gratis hihihi (siap-siap dipentung panitia karena pencemaran nama baik)



Kang Addie yang datang dari Kuningan ini mungkin terlalu lelah karena tiba sejak sehari sebelum acara dimulai (zzz).


Pembicara favorit saya di hari ke-2 adalah Kang Rommy yang mempresentasikan 20 gaya menulis dalam ngeblog. Asli isi pembicaraan dan si pembicara memang benar-benar berbobot :)


Satu lagi, ternyata lepie nya Mas Rommy sama persis dengan lepie saya *norak mode ON* (yahoo).


Eh... saya dapet doorprize!!!! tumben hehehe. Alhamdulillah saya mendapatkan sebuah web cam yang sangat membantu saya untuk mengembangkan bakat narsis yang masih jauh terpendam.


Yang nggak kalah penting saya bertemu dengan teman-teman blogger yang cuma ketemuan via udara alias online doang. Ada Kang Addie yang pendiam, Mas Andy yang rame, Mas Dayat yang selalu pede, dan tentu saja Fajar "Bom-bom" Yudhistira yang terkenal dengan Donat KDB nya.


Saya ketemu juga iLLa, blogger Makassar yang terdampar di Surabaya (jilbab putih). Udah sering pentung-pentungan di Plurk eh ternyata ini toh orangnya hihihi. Foto di atas ada Hadyan Taris Akbar, Dodi Mulyana, Abdul Malik Syadri, iLLa, dan Elsi Santi yang biasa dikenal dengan panggilan Cici Silent.


Ini lho seluruh peserta yang ikutan, banyak ya :)

Sampai jumpa di Amprokan Blogger tahun depan!!! yakin acara ini bakal digelar tahunan hehehe


Note : Foto diambil dari berbagai sumber di facebook dan N78 saya

36 komentar:

taftazani mengatakan...

dan ini adalah komen pertamax yang juga ga penting

*yang penting adalah bahwa setiap kegiatan pasti memiliki hikmah yang bisa dipetik*

dhodie mengatakan...

Yang gak penting kadang malah lebih menarik untuk disimak hehehe..

Baru tau kalo Makassar itu pindah ke Kalimantan =))

Ambon Kaart mengatakan...

Nice review utk yg gak pentingnya.

Ditunggu besutan hot dari webcam barunya. Hehehe

iLLa mengatakan...

haha, penting ga penting yg penting posting *eh
eitu Komunitas AM Makasar dr Sulawesi taukkk, bukan Kalimantan (doh)
Pelajaran geografi dapat berapa siy (ninja)

mila mengatakan...

loooh.. kog kita ga ketemu yak pas acara ini heheee

ethie mengatakan...

Harusnya aku kemarin dafftar sebagai wakil dari Seruit Lampung biar bisa masuk postingan ini (blush)

cici silent mengatakan...

Saya setuju sekali poin ini, "Blogger nggak suka acara yang terlalu protokoler, blogger kurang antusias dengan live music, blogger membuktikan diri bahwa kehadiran makanan adalah suatu yang amat sangat patut disyukuri." :D BTW, ternyata karikatur itu terinspirasi dr foto itu ya... hmmm, i c... i c...

Aksa mengatakan...

asik, ada foto ane.. #komengakpentingjuga

seru ya acaranya, apalagi bisa dapet webcam.. :p

addiehf mengatakan...

yooooo jogloabang kaga disebut (taser) jiahahahaa itukan bukan karena kelelahan tapi sedang berpiki, maklumlah 'thinker' (lmao) *eh eh eh kok kakinya keliatan ada 3 yah*yaricara

Isti mengatakan...

semoga acara deblogger sukses deh....

iLLa mengatakan...

komen lagi, udah dibenerin yak, hihi.. (worship_

soal "kerusuhan" live music malam itu, kan ada miskomunikasi yak antara panitia dan pihak protokoler. Mereka jg ga nyangka bakalan diatur sedemikian rupa sm orang sana. Overall, the point is they have done their best to all of us. it's should be appreciated i think.

deBlogger mw bikin acara serupa gag niy? (bringit)

Novi Saluntara mengatakan...

hiks... gak ikutan :(

Cipu Suaib mengatakan...

hiks... aku gak datang... ada hajatan lain

Okkots mengatakan...

tahun depan, Okkots ikut yah *wink*

Iman mengatakan...

@Iqbal, Insya Allah banyak hikmah dari Amprokan Blogger kemarin :)

@Dhodie, eitu udah dibetulin kok hehehe

@Ambon, wah ane nggak akan hot2an dengan web cam lah bro hehehe. Thanks ya udah mampir :)

Iman mengatakan...

@iLLa, dulu pelajaran geograpi saya dapet 9 lho, yang lain tapi 100 hehehe. Udah dibenerin kok, sebagai bonus ane tampilin foto iLLa hehehe

@Mila, lho kok lupa, saya kan yang nebeng mobil Mila bareng Dodi waktu kita ke rumah dinas walikota :)

@Ethie, salam kenal ya. Makasih udah mampir. Fotonya boleh kok ditampilin di sini :)

Iman mengatakan...

@Cici, bener banget karikatur itu terinspirasi dari foto ini :-D

@Iqbal, udah dibenerin dong (funkydance)

@Aksa, iya dong dapet webcam, Alhamdulillah. Foto ente ada 3 tuh :P

Iman mengatakan...

@Kang Addie, wah ane lupa tuh kang nambahin jogloabang hehehe. Iya deh yang thinker berkaki tiga (lmao)

@Isti, lho kok deBlogger isti? hehehe

@iLLa, iya bener, panitia sendiri kayaknya kaget dengan perubahan acara jadi protokoler begitu. belum lagi live music yang benar2 menghabiskan waktu itu

Iman mengatakan...

@Novi Raviadi, sayang banget nggak ikutan. Seru banget lho kemarin itu :)

@Cipu, hajatannya aturan dipindah waktu aja bro hihihi *maksa mode*

@okkots, Sip awas ya kalo tahun depan nggak ikutan lagi (lmao)

Aris Sunawar mengatakan...

Opa.. yang penting2 dan yang bening2 kok ga ada fotonya sih??
(annoyed)
*komen ga penting*

merry go round mengatakan...

Pengen ikutaaaannn....Klo rumahnya pertengahan Bogor-Jakarta ikutan komunitas blogger mana y? Bingung ih.

Iman mengatakan...

@Aris, emang di sini khusus yang nggak penting aja kok hehehe. Yang bening? emangnya gelas bening (haha)

@Merry, kalau antara Bogor dan Jakarta itu kayaknya masuk Depok deh. Kalau depok artinya masuk deBlogger (depok blogger) :)

Ratusya mengatakan...

hm.... lagi liat2 komen dan sekali lagi komennya illa hihihihihi...
illa mengklarifikasi tapi tetep ajah gua bilang, illa baweeeelll....
huahahaha...
*peace illa*

Iman mengatakan...

@ratu, kayaknya melihat dat dan fakta yang ada saya sepertinya harus mengakui juga bahwa iLLa sebagai Mrs B hihihi (ninja)

Aksa mengatakan...

haduh, foto ane ada 4, Opaa.. masa gak liat lagi yang satu? yang foto terakhir loh.. ada juga di situh.. hehe

maklum kok.. (evilsmirk)

Iman mengatakan...

Aksa, kan foto yang bareng iLLa itu baru ditambahkan, tadinya cuma tiga (pentung Aksa)

Anazkia mengatakan...

Kapan yah, ada lagi...?? pengen ikutan.. :(

Iman mengatakan...

Awal tahun depan Mba Anaz, Insya Allah beBlog menjanjikan ini jadi agenda tahunan :)

Shintya_Febrina mengatakan...

tes tes

Ninneta - MissPlum mengatakan...

Guys,

Support The Earth Hour, by turning off all the electricity for an hour on Saturday, March 27'th 2010, 8.30 pm.

Dukung The Earth Hour, dengan mematikan semua lampu dan listrik selama 1 jam, pada hari Sabtu, 27 Maret 2010 mulai dari jam 20.30 malam.

This is the least we can do....


Love the Earth...

Ninneta

ducky mengatakan...

waa seru banget ya... saya yg di jakarta aja kaga tau,,, abis ga gitu gaul... :P preett...

tuungguu itu liat fotona... selalu ada DUA JARI... khas banget (mungkin ga ada gaya lain lagi yah...qqaqaqa)

Handika Aditya mengatakan...

Wah senangnya yang pada bisa ikut ke Amprokan Blogger, saya jadi iri. Ngebaca tulisan Mas Iman ini jadi makin iri, soalnya kerasa banget serunya.

Semoga event kaya gini bisa berkesinambungan, dan Komunitas Blogger Depok ayo jangan mau kalah... :D

Salam,

ramadoni mengatakan...

intinya adalah, kita bergembira di sana... dan silaturahmi yang luar biasa dahsyat...

Iman mengatakan...

Ristariandoko, wah test test apaan tuh hehehe

Mba Ninneta, Thanks ya infonya. Mari kita hemat energi dalam kehidupan sehari=hari :)

Iman mengatakan...

Ducky, ya biasalah gaya standar kalau di foto. Soalnya kalau 5 jari nanti disangka bye bye hehehe

Handika, nah Mei ini kan deBlogger ultah, yuk kita ramaikan. Eh mau bantu jadi panitia nggak?

Iman mengatakan...

Doni, alhamdulillah udah sehat ya bro. Bener banget, silaturahim dan sharing yang sangat menyenangkan :)