13 Oktober 2009

Film Emak Ingin Naik Haji



Sebuah film religi kembali hadir. Lebih segar dan lebih akrab. Bicara tentang cinta seorang jelata kepada Rabb-Nya. Kisah ciamik ini bergulir dengan cantik dan dekat dengan keseharian kita berkat tangan dingin seorang Asma Nadia dalam salah satu cerpennya yang berjudul sama, yaitu Emak Ingin Naik Haji.

Aditya Gumay langsung jatuh cinta membaca cerpen yang membuat gerimis hatinya ketika membaca itu. Dibantu oleh Adenin Adlan untuk menulis skenario akhirnya mereka membulatkan tekad untuk menjadikannya sebuah film yang sarat muatan nilai dan hikmah ini tanpa kesan menggurui. Mizan pun menyambut ini dengan tangan terbuka.

Naik haji bukanlah sekedar angan jika disertai azzam yang kuat serta yakin akan pertolongan Allah, kira-kira itulah pesan yang ingin disampaikan oleh film ini. Seolah ingin menyentil kesenjangan yang terjadi di masyarakat kita antara si kaya yang berhaji berkali-kali dengan si miskin yang kadang untuk bermimpi saja tidak memiliki cukup keberanian.

Semoga film ini akan menambah syiar Islam dalam dunia persinemaan Indonesia, yang Alhamdulillah terbukti masyarakat sangat mendambakannya. Mari nikmati film ini pada tanggal 12 November mendatang :)






Lihat beberapa ulasan tentang film ini :
Emak Ingin Naik Haji di Eramuslim

Blog FLP Sumatera Utara

14 komentar:

amri mengatakan...

ada nobar gratis gak om?

Iman mengatakan...

@Amri, haiiiyyyyaaaahhh maunya gratisan melulu hihihi

*pentung-pentung*

Rita Susanti mengatakan...

Assalamualiku Wr Wb

Salam kenal mas, lagi jalan2 lihat blog tetangga nih:)

Hmm, sepertinya sarat dengan pesan moral banget nih film...seperti KCB 2 kemarin juga, sangat banyak pesan moral yg bisa dipetik dari sana...

Saya link yah blognya mas, terima kasih.

Iman mengatakan...

@Rita terima kasih. Kita tukeran link ya :)

Alhamdulillah film2 religi yang bermutu semakin banyak dan semakin diterima oleh masyarakat. Yuk kita bantu syiarkan :)

eskopidantipi mengatakan...

ada link buat donlot gak :P

Anonim mengatakan...

kayaknya bagu, kya @eskopidantipi ko donlot sih...!!!*eh ntar kalo udah dapet minta ya?* he he he he peace :)

Iman mengatakan...

@Bro Eskop, donlot??? halah ...

*langsung menyiapkan pentungan dan seember air buat ngeguyur* hehehe

Iman mengatakan...

@Tika, bagus kok. ceritanya nggak muluk-muluk dan sesuai keseharian kita. Layak tonton deh Insya Allah.

Awas ya kalo ikutan donlot!!!

*kalo udah donlot kasih tau ya hihihi*

Anonim mengatakan...

kunjungan perdana bang
wah blue tunggu dech di XXInya bekasi
salam hangat selalu

Iman mengatakan...

@blue, kalau kita mau ngadain Nobar di jakarta mau ikutan nggak? Rencana nya sih mau nih :)

dhodie mengatakan...

Hmm baru kemarin ditag Leni untuk nyewa bukunya, ternyata udah pengen meluncur bukunya..

Kesampean gak ya baca bukunya *miris ngeliatin 3 buku ngantri* hihi

Iman mengatakan...

@Dhodie, buku ini kan kumpulan cerpen bukan novel, so sangat ringan dan nggak ngabisin waktu. Kalau nggak salah cerpen Emak Ingin Naik Haji malah cuma 15 halaman :)

zulhaq mengatakan...

film seperti ini memang luar biasa, karena bisa dijadikan sebuah tontonan pembangun motivasi spiritual...

Iman mengatakan...

@Zulhaq, betul bro. Yuk rame2 nonton :)